Mahasiswa Prodi Hukum Keluarga Islam Fakultas Syariah Terpilih Sebagai salah satu Peserta Program KKN Internasional di Malaka, Malaysia

Blog Single

Kudus, 2 Agustus 2024 – Naili Junia, mahasiswa semester 6 Program Studi Hukum Keluarga Islam Fakultas Syariah, berhasil terpilih sebagai salah satu peserta dalam program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Internasional yang akan dilaksanakan di Malaka, Malaysia, pada Pertengahan bulan Agustus 2024. 

Program KKN Internasional ini merupakan kesempatan emas bagi mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan akademik dan profesional mereka dalam konteks internasional. Naili Junia akan bergabung dengan mahasiswa dari berbagai negara dalam rangka kegiatan pengabdian masyarakat, sekaligus mempererat hubungan kerjasama antara institusi pendidikan di Indonesia dan Malaysia. Terpilihnya Naili Junia dalam program ini tidak hanya membanggakan dirinya sendiri, tetapi juga menjadi kebanggaan bagi Fakultas Syariah dan Institut secara keseluruhan. Program ini akan memberikan pengalaman berharga dan pengetahuan yang mendalam, yang diharapkan dapat diaplikasikan dalam kehidupan profesionalnya kelak.

Ketua Program Studi Hukum Keluarga Islam Fakultas Syariah, H. Fu'ad Riyadi, Lc., M.Ag, menyampaikan rasa bangganya, "Kami sangat bangga atas pencapaian Naili Junia. Kami berharap pengalaman ini akan menjadi modal berharga bagi Naili dalam mengembangkan karirnya di masa depan, semoga pengalaman ini bisa menjadi motivasi bagi mahasiswa lain di Lingkungan Fakultas Syariah dan prodi Hukum Keluarga Islam Khususnya." Selamat kepada Naili Junia atas terpilihnya sebagai peserta dalam program KKN Internasional di Malaka, Malaysia. Semoga sukses dan dapat menjalankan tugas dengan baik, serta membawa nama baik Internasional dan Prodi HKI Fakultas Syariah di kancah internasional.

Salam sukses,

Share this Post1: